bn2v154MDaRwUuRjzbo7E5tA7HFKoHvHqpphWhL8
Bookmark

Cara Ganti Favicon Blogger Terbaru dengan Mudah

Cara mengganti favicon blog

Temen-temen blogger mungkin sudah gak asing lagi dengan yang namanya favicon. Favicon merupakan singkatan dari favorit icon yang dapat diartikan sebagai simbol untuk menggambarkan makna dari sebuah website atau blog (identitas blog).

Jika kamu menggunakan platform blogger, pada awal pembuatan blog kamu akan langsung mendapatkan favicon bawaan dengan file ekstensi .ico dengan icon blogger seperti huruf B.

Dengan demikian, bisa dibayangkan ada ratusan ribu bahkan jutaan pengguna baru yang memiliki favicon bawaan yang sama. Maka dari itu agar blog kamu terlihat unik dan berbeda dengan yang lain, mengganti favicon blog adalah langkah yang sangat tepat untuk kamu lakukan untuk menarik perhatian pengunjung.

Apa tujuan memasang favicon pada sebuah blog atau website?

Tujuan utama dari pemasangan favicon pada sebuah blog atau website adalah sebagai identitas blog untuk memudahkan pengunjung blog untuk mengingat situs kamu. Dengan memasang favicon, website atau blog kamu akan lebih menonjol dibandingkan dengan website atau blog lain, sehingga orang lain lebih mudah mengenali blog kamu.

Favicon akan ditampilkan pada bagian navigasi atau tab browser kamu. Cara untuk mengubah favicon pada sebuah blog pun sangat mudah dan cepat.

Namun sejak tahun 2020 lalu, Google telah meluncurkan tampilan baru untuk platform blogger. Sehingga ada sedikit perubahan terkait pengaturan tata letak, dimana dulu untuk mengganti favicon blog bisa dilakukan pada menu tata letak atau layout. Sedangkan sekarang sudah tidak tersedia lagi di menu tata letak.

Lalu bagaimana cara ganti Favicon pada tampilan blogger terbaru?

Jangan khawatir sobat blogger, pengaturan untuk mengubah favicon di blogger masih tetap ada, hanya saja letak pengaturannya di pindahkan. Untuk caranya hampir sama dengan versi lama blogger, hanya saja mungkin beberapa pengguna blogger sedikit kebingungan karena letaknya tidak seperti pada blogger versi lama / klasik. Ingin tau caranya? Langsung saja simak penjelasan berikut ini.

Cara Ganti Favicon Blogger Terbaru dengan Mudah

Cara mengubah logo blog

Sebelum melangkah ke tutorialnya, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan agar pergantian favicon bisa berjalan dengan lancar, diantaranya :

  1. Gambar harus dalam bentuk format PNG, JPG ataupun GIF.
  2. Disarankan untuk menggunakan format PNG, agar background favicon transparan.
  3. Atur ukuran gambar menjadi 16 x 16 pixel.
  4. Hasil gambar / file maksimal 100 KB.
Jika syarat di atas sudah kamu penuhi, kamu bisa lanjut ke langkah selanjutnya yaitu mengganti favicon blog. Caranya sebagai berikut.

  1. Login ke akun Blogger kamu.
  2. Selanjutnya pilih setelan atau settings yang ada di sisi kiri halaman blogger.
  3. Cari dan pilih opsi favicon.
  4. Klik opsi favicon tersebut, kemudian kamu akan dibawa ke halaman baru untuk mengunggah gambar icon.
  5. Selanjutnya klik tombol choose file atau pilih file, kemudian kamu cari gambar yang sudah kamu buat sebelumnya untuk dijadikan favicon.
  6. Klik simpan untuk menerapkan perubahan.
  7. Selesai.

Saat ini kamu sudah berhasil mengganti favicon blog, kamu bisa langsung me-refresh ulang halaman agar bisa melihat hasilnya dibagian tab browser kamu.

Namun perlu diingat, untuk favicon di hasil pencarian google tidak bisa langsung berubah. Jadi kamu harus menunggu beberapa waktu, bisa 1 sampai 4 hari kedepan. Mengapa demikian? Karena google butuh waktu untuk melakukan crawl ulang postingan blog kamu.

Nah, jadi itulah cara untuk mengubah favicon blogger terbaru dengan mudah. Kamu bisa langsung mempraktikkan nya pada blog kamu. Jika belum berhasil, kemungkinan ada langkah yang belum kamu lakukan atau terlewat. Jadi kamu harus mengulang dari awal dan baca dengan teliti. Selamat mencoba

Posting Komentar

Posting Komentar

Kirimkan Komentar, kritik dan saran yang membangun demi berkembangnya blog ini:)