bn2v154MDaRwUuRjzbo7E5tA7HFKoHvHqpphWhL8
Bookmark

TERAPI BEKAM SEHAT ALA NABI

TERAPI BEKAM SEHAT ALA NABI
BEKAM SEHAT ALA NABI

HUBUNGI KAMI : 0857 7720 5863

Memori HP Oppo Penuh? Lakukan 5 Tips Ini Untuk Mengatasinya

Cara Mengatasi Memori HP Oppo Penuh


Memori penuh merupakan salah satu masalah yang sering dihadapi HP Oppo keluaran lama (Hp kentang) dengan penyimpanan internal yang kecil, biasanya yang hanya memiliki internal 16GB dan 32GB, atau bahkan 64GB.

Hal ini tak bisa dihindari karena seiring berjalannya waktu, tentunya file-file di HP akan bertambah jika tidak rajin dibersihkan.

Selain itu, semakin kesini, ukuran aplikasi besar, sehingga memakan ruang yang banyak. Tidak seperti dulu dimana ukuran aplikasi masih kecil-kecil.

Nah, jika kamu ingin melegakan ruang penyimpanan internal di HP Oppo biar terasa lebih lega, maka saya punya beberapa tips nih. Silahkan simak beberapa tips nya berikut ini.

1. Pindahkan File ke Memori Eksternal

Pertama, silahkan pilah-pilih file penting yang tidak ingin kamu hapus, tapi disaat yang sama juga jarang dipakai, misalnya film yang sudah ditonton atau dokumen penting.

Saya menyarankan untuk memindahkan file-file tersebut ke memori eksternal, seperti:

  • Memori MicroSD
  • Komputer atau Laptop
  • Cloud Storage (Google Drive, Dropbox, One Drive, dll)
  • Flashdisk OTG

2. Bersihkan Cache Secara Rutin

Cache adalah data sementara yang digunakan oleh aplikasi atau sistem untuk mempercepat proses pemuatan data.

Cache yang menumpuk bisa menyebabkan memori penuh di HP Oppo.

Oleh karena itu, membersihkan cache secara rutin sehari sekali menjadi kewajiban jika kamu tidak ingin ruang penyimpanan hampir habis.

Untuk membersihkan cache, kamu bisa gunakan fitur Cleaner/Pembersih bawaan Oppo atau bisa juga memakai aplikasi pihak ketiga seperti CCleaner.

3. Uninstall Aplikasi yg Jarang Dipakai

Jika di HP Oppo mu ada aplikasi yang jarang dipakai, sebaiknya dihapus saja jika tidak penting. Aplikasi-aplikasi ini akan menjadi salah satu penyebab ruang penyimpanan penuh.

Dengan menghapus aplikasi-aplikasi yang tidak pernah digunakan, maka kamu bisa melegakan memori internal yang sesak di HP Oppo.

4. Gunakan Aplikasi Versi Lite

Versi Lite dari suatu aplikasi adalah versi yang dirancang untuk menghemat memori internal pada HP kentang yang memiliki memori kecil.

Sebagai contoh, mari kita lihat aplikasi Facebook. Jika kita periksa di Google Playstore, file apk Facebook berukuran sekitar 130 MB.

Namun, Facebook Lite, yang merupakan versi kecilnya, hanya berukuran sekitar 11 MB saja.

Ini juga berlaku untuk aplikasi lain seperti Messenger Lite, Twitter Lite, dan Instagram Lite. Semua aplikasi versi Lite ini memiliki ukuran file yang signifikan lebih kecil dibandingkan dengan versi standarnya.

Oleh karena itu, memilih untuk menginstal versi Lite bisa menjadi solusi efektif untuk mengatasi masalah ruang penyimpanan yang terbatas pada HP Oppo kentang seperti Oppo A3s, Oppo A5s, dan seri lainnya.

Tapi perlu diingat bahwa tidak semua aplikasi menawarkan versi Lite, karena ini tergantung pada kebijakan developer aplikasi tersebut.

5. Reset Pabrik

Ini adalah jalan terakhir bila, setelah melakukan keempat tips diatas, memori masih sering penuh.

Proses reset ke setelan pabrik ini sangat efektif untuk membersihkan memori internal yang sering kali terasa sesak di HP Oppo kentang.

Dengan mereset ke setelan awal pabrik, memori internal akan dibersihkan sepenuhnya dan ponsel akan kembali ke konfigurasi standar.

Tapi jangan lupa untuk mem-backup semua data yang berharga sebelumnya, termasuk kontak, foto, musik, video, dokumen, dan file lain agar tidak hilang.

Akhir Kata

Demikianlah 5 tips dari saya untuk mengatasi memori penuh pada HP Oppo yang memiliki internal kecil.

Setidaknya dengan menerapkan tips-tips di atas, kamu masih bisa menjaga agar memori HP tidak sesak, sehingga kamu tidak perlu beli HP baru lagi. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar

Posting Komentar

Kirimkan Komentar, kritik dan saran yang membangun demi berkembangnya blog ini:)